Cerita dari Dr. Condro Wibowo sebagai dosen tamu di Vietnam
Dr.sc.agr. Condro Wibowo adalah dosen di Universitas Jenderal Soedirman (UNSOED) yang menyelesaikan studi tingkat master dan doktor di Georg-August University of Goettingen, selain itu pada tahun 2015 beliau kembali ke universitas yang sama untuk melaksanakan program post doc, bidang studi yang ditekuni adalah Teknologi Pangan. Dr.sc.agr. Condro Wibowo adalah salah satu alumni DAAD yang selain aktif di bidang akademik juga banyak terlibat dalam berbagai kegiatan manajemen kerjasama internasional.
Beberapa waktu yang lalu beliau diminta oleh Thai Nguyen University of Agriculture and Forestry (TUAF) Vietnam sebagai Invited Lecturer untuk mengajar mahasiswa di Program Teknologi Pangan. TUAF adalah sebuah universitas yang didirikan pada tahun 1969 dan saat ini merupakan salah satu universitas terkemuka di bidang pertanian di Vietnam bagian utara dengan adanya berbagai penghargaan yang didapatkan dari pemerintah atas kinerja di bidang akademik. Sejak tahun 2010, TUAF mengembangkan Advanced Education Program (AEP), yaitu program khusus dengan bahasa pengantar adalah Bahasa Inggris untuk semua proses pembelajaran dan dilaksanakan dengan menggunakan standar pembelajaran yang ditetapkan oleh University of California, Davis (US Davis) Amerika Serikat. Saat ini, AEP TUAF juga mulai menerapkan standar akademik dari University of New England Australia sehingga lulusan juga akan menerima ijazah dari universitas partner tersebut setelah memenuhi persyaratan yang ada. Oleh karena itu, diperlukan dosen dari berbagai negara dengan kualifikasi tertentu untuk dapat menjaga kualitas lulusan yang dihasilkan. Dosen yang diundang sebagai invited lecturer antara lain berasal dari Jerman, Amerika, Australia, Polandia, Jepang, Taiwan, Philipina dan Indonesia.
Mahasiswa yang menempuh studi pada program AEP di TUAF tersebut tidak hanya para dari Vietnam tetapi juga para mahasiswa dari beberapa negara lain seperti: Philipina, Indonesia, Kamboja, Laos, Pakistan serta Nigeria. Selama proses studi di AEP TUAF, para mahasiswa diharapkan mempunyai pengalaman akademik di luar negeri, baik magang atau pertukaran mahasiswa dengan berbagai universitas di luar Vietnam.
Dr.sc.agr. Condro Wibowo telah melaksanakan kegiatan sebagai invited lecturer di AEP on Food Technology TUAF pada bulan Oktober 2019. Beliau menyampaikan materi pembelajaran yang sesuai dengan silabus, pada program reguler materi tersebut disampaikan selama satu semester sedangkan sebagai invited lecturere pada AEP di TUAF dilaksanakan dengan sistem Blok, sehingga durasi pelaksanaan kegiatan pembelajaran lebih singkat.
Setelah melaksanakan tugas untuk memberikan perkuliahan kepada para mahasiswa, Dr.sc.agr. Condro Wibowo juga berdiskusi dengan Wakil Rektor bidang Kerjasama TUAF untuk mempererat hubungan yang telah terjalin antara UNSOED dengan TUAF. Selain itu, juga bertemu dengan beberapa dosen yang merupakan alumni Jerman untuk berdiskusi dan inisiasi kerjasama untuk waktu mendatang.